Kuliner Indonesia |
Tidak usah takut jika anda mengunjungi salah satu kota besar di Indonesia anda akan akan rindu dengan makanan khas daerah anda sendiri. Karena bukan hanya kuliner khas kota tersebut yang dijual disana tapi juga terdapat masakan yang menjadi khas kota lain yang disajikan untuk sekedar menambah selera makan anda. Misalkan jika anda mengunjungi kota Bandung, jangan takut anda tidak menemukan pecel madiun atau jika anda berada di Yogyakarta anda tidak usah takut tidak menemukan rawon setan Surabaya atau kerak telor Jakarta, karena disetiap kota yang anda kunjungi pasti selalu menyajikan makanan khas nusantara yang tradisional yang seringkali ditemukan mulai dari kuliner pasar tradisional atau restoran khusus yang menyajikan masakan tradisional agar anda bisa dimanjakan oleh tempat pariwisata yang anda kunjungi.
Selain itu, disetiap kota sering sekali diadakan acara khusus untuk menyajikan masakan tradisional yang menjadi makanan khas supaya masyarakat daerah tersebut atau wisatawan luar tidak asing dengan kuliner khas Indonesia. Bahkan, agar masakan tradisional tidak asing dilidah para wisatawan luar, seringkali penyedia masakan tradisional mencampurkan kuliner khas tradisional dengan rasa khas dari luar negeri. Di Indonesia ada ciri khusus dalam menikmati kuliner yang mungkin jarang sekali ditemukan di negara negara lain yaitu menikmati makanan dengan tangan kosong alias tidak memakai sendok. Dan masakan khas Indonesia sangat indentik dengan beras, gandum, jagung dan ubi yang dikombinasikan dengan banyak sayuran yang berdaun seperti daun singkong, bayam dan lain sebagainya. Namun, karena negara Indonesia merupakan negara yang mayoritas penduduknya menganut agama Islam maka daging yang disajikan merupakan daging yang halal sehingga daging seperti babi dan yang dilarang menurut agama Islam akan sangat susah sekali ditemukan karena merupakan sajian yang tidak umum dinegeri ini.
0 comments:
Post a Comment